Up next

Haruskah Menjadi Sempurna Untuk Menasehati Orang Lain? - Rumaysho TV

2 Views· 16 May 2024
Rumaysho Tv
Rumaysho Tv
1 Subscribers
1
In Other

Benarkah syarat menasihati orang lain atau syarat amar makruf nahi mungkar adalah harus bersih dari dosa alias maksum?
Coba simak pemaparan yang kami jelaskan dalam video kali ini.

Ada perkataan Ibnu Rajab Al-Hambali yang mesti kita renungi; “Tetap bagi setiap orang untuk mengajak yang lain pada kebaikan dan melarang dari kemungkaran. Tetap ada saling menasihati dan saling mengingatkan. Seandainya yang mengingatkan hanyalah orang yang maksum (yang bersih dari dosa), tentu tidak ada lagi yang bisa memberi nasihat sepeninggal Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam, karena sepeninggal Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam tidak ada lagi yang maksum.”

Intinya, jangan sampai melupakan diri sendiri. Ingatlah kembali ayat,

أَتَأْمُرُونَ النَّاسَ بِالْبِرِّ وَتَنْسَوْنَ أَنْفُسَكُمْ وَأَنْتُمْ تَتْلُونَ الْكِتَابَ أَفَلَا تَعْقِلُونَ

“Mengapa kamu suruh orang lain (mengerjakan) kebaktian, sedang kamu melupakan diri (kewajiban)mu sendiri, padahal kamu membaca Al Kitab (Taurat)? Maka tidaklah kamu berpikir?” (QS. Al-Baqarah: 44).

Inilah sifat orang Yahudi, mereka mengajak orang lain berbuat kebaikan. Namun sayangnya, mereka melupakan diri mereka sendiri. Mereka enggan mengamalkan apa yang mereka ucap. Padahal mereka paham isi Taurat mereka. Seorang muslim tentu tidak boleh mengikuti sikap jelek orang Yahudi tersebut. Hendaklah setiap yang berdakwah, segera mengamalkan apa yang ia dakwahkan.

Semoga Allah memudahkan kita dalam meraih ilmu, mengamalkannya, dan dimudahkan pula dalam mendakwahi orang-orang terdekat kita dan masyarakat secara umum. Aamiin.
-
Yuk ikut beramal jariah bangun masjid, dakwah, dan kegiatan sosial lainnya lewat @rumayshopeduli
Semua informasi perihal donasi tersebut bisa didapat melalui narahubung: 0811267791

Show more

 0 Comments sort   Sort By


Up next