Puasa adalah Jalan Meraih Takwa - Rumaysho TV
Menuju bulan Ramadan, InsyaAllah Rumaysho TV Youtube mulai mengunggah konten-konten nasihat tentang Ramadan dan semua hal yang berkaitan dengan keutamaannya. Semoga bisa menjadi pelecut semangat untuk meraih banyak pahala pada bulan mulia tersebut].
-
Ibadah puasa memiliki banyak manfaat bagi seorang mukmin. Di antara faedah terbesar menjalankan ibadah puasa adalah tumbuhnya ketakwaan di dalam hati, sehingga bisa menahan anggota badan dari berbuat maksiat. Allah Ta’ala berfirman, “Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu, agar kamu bertakwa.” (QS. Al-Baqarah: 183).
Di dalam ayat yang mulia di atas, Allah Ta’ala menjelaskan bahwa puasa disyariatkan bagi hamba-Nya untuk meningkatkan dan menyempurnakan ketakwaan mereka. Takwa merupakan sebuah istilah yang mencakup seluruh kebaikan. Para ulama menjelaskan bahwa takwa adalah melaksanakan perintah-Nya, menjauhi larangan-Nya, karena mengharap pahala dari Allah Ta’ala, dan karena rasa takut terhadap azab dan hukuman-Nya.
Lalu, mengapa puasa merupakan sebab ketakwaan?
Terdapat beberapa penjelasan mengenai hal ini. Pertama, dengan puasa, seseorang akan lebih sedikit makan dan minum, yang menyebabkan lemahnya syahwat. Lemahnya syahwat ini menyebabkan berkurangnya maksiat yang ingin dia kerjakan. Karena syahwat adalah sumber dan awal dari semua maksiat dan keburukan.
Kedua, berpuasa melatih seseorang untuk kuat, sabar, dan tabah. Semua ini akan mendorong seseorang untuk meninggalkan dan menjauhi hal-hal buruk yang disukai jiwanya.
Ketiga, berpuasa memudahkan seseorang untuk berbuat ketaatan dan kebaikan.
Keempat, berpuasa menyebabkan lunaknya hati untuk senantiasa berdzikir kepada Allah Ta’ala dan memutus berbagai sebab yang dapat melalaikan-Nya.
Semoga bermanfaat.
-
Yuk ikut beramal jariah bangun masjid, dakwah, dan kegiatan sosial lainnya lewat @rumayshopeduli
Narahubung: 0811267791