Inilah Asal-Muasal Bangsa Arab dan Kisah Runtuhnya Bendungan Ma’rib - Kisah Muslim Yufid TV
Inilah Asal-Muasal Bangsa Arab dan Kisah Runtuhnya Bendungan Ma’rib - Kisah Muslim Yufid TV
Dulu, Yaman adalah negeri yang indah. Bagian selatan Jazirah Arab itu merupakan belahan bumi yang makmur dan cantik. Kebun-kebunnya hijau, subur, dan lebat. Buah-buahnya landai dan mudah dipetik. Banyak kapal bermuara di negeri Ratu Bilqis itu. Mereka membeli dan menjual juga berinteraksi dengan budaya lokal. Semua itu menciptakan kemajuan ekonomi, membuat wilayahnya terus berkembang, memperkaya budaya, dan kebutuhan harian semakin mudah terpenuhi. Kondisi ini membuat masyarakat Yaman hidup penuh kebahagiaan dan sukacita.
Namun kehidupan ini tak selalu satu warna. Allah ciptakan semuanya berpasangan. Ada suka yang berpasangan dengan duka. Ada bahagia, ada kesedihan. Ada kemajuan dan kemakmuran, adapula kemunduran dan kemiskinan. Musibah menimpa mereka dengan kehilangan sumber air utama. Kondisi kebun mereka yang hijau berubah menjadi berdebu. Tanah subur berganti tandus. Mereka ditimpa kekeringan yang tak berujung hingga membuat mereka bermigrasi ke berbagai penjuru Jazirah. Inilah yang menyebabkan mereka menjadi nenek moyang bangsa Arab. Lalu bagaimana mereka bisa ditimpa musibah kekeringan?
Sejarah Ma’rib
Propinsi Ma’rib di Yaman memiliki sejarah besar dan klasik. Bagaimana tidak, Ma’rib adalah ibu kota Kerajaan Saba’ di masa silam. Sebuah kerajaan kuno yang berdiri sekitar 1000 tahun sebelum Masehi. Ma’rib memiliki sejarah yang panjang. Menjadi saksi silih berganti kemajuan peraban di Yaman.
Di antara penunjang kegemilangan sejarah Yaman klasik itu adalah Bendungan Ma’rib. Sebuah bendungan yang masyhur dengan nama Bendungan Iram. Bendungan ini dibangun sekitar tahun 1750 SM dan 1700 SM. Artinya sejak abad ke-8 SM masyarakat Yaman telah mengenal arsitektur bendungan. Jadilah Bendungan Iram dinobatkan sebagai bendungan tertua di dunia. Bendungan ini dibangun oleh seorang arsitek yang bernama Samha’ali Yunuf bin Dzimar Ali (Arab: سمهعلي ينوف بن ذمار علي). Kemudian diperbaiki secara besar-besaran di abad ke-5 dan ke-6 M.
Bendungan Ma’rib tingginya 16 meter, lebar 60 meter, dan panjang 620 meter. Berdasarkan perhitungan, total wilayah yang dapat diari oleh bendungan ini adalah 9.600 hektar. 5.300 hektar dataran bagian selatan bendungan dan sisanya dataran sebelah barat seluas 4.300 hektar. Inilah yang diungkapkan dalam Alquran dengan dua kebun di sisi kiri dan kanan.
Pada tahun 542 M, icon peradaban kuno Yaman ini hancur. Kebun-kebun di sekitarnya yang ratusan tahun mereka nikmati hasilya luluh lantak. Dampaknya, kaum Saba kemunduran. Tak lama setelah itu, berakhirlah cerita tentang negeri Saba’. Fisik bendungan ini masih bisa dijumpai di zaman sekarang. Tepatnya di Kota Kuno Ma’rib
Letak Bendungan
Selain arsitektur bangunan, para arsitek di masa itu juga memperhitungan detil posisi bangunan. Bendungan ini terletak di antara tiga bukit. Sehingga air dari tiga arah dataran tinggi itu mengalir ke satu tempat. Semuanya tertampung di bendungan. Sebelum membangun bendungan, mereka meletakkan batu-batu padat dan timah. Batu-batu tersebut berfungsi sebagai gerbang dan timah-timah untuk menahan air.
#kisahmuslim #yufidtv
*
MASIH CARI ARTIKEL ISLAM DI GOOGLE?
Yuk, cari di Yufid.com (Islamic Search Engine) saja. Insyaallah LEBIH menenangkan hati!
*
►► SUBSCRIBE di sini untuk belajar LEBIH tentang Islam: http://www.youtube.com/subscri....ption_center?add_use
*
YUK, FOLLOW SOSIAL MEDIA YUFID.TV LAINNYA UNTUK MENDAPATKAN UPDATE VIDEO TERBARU!
Fabebook: https://www.facebook.com/Yufid.TV/
Instagram: https://www.instagram.com/yufid.tv/
Telegram: https://telegram.me/yufidtv
Yufid.TV Official Website: http://yufid.tv
AUDIO KAJIAN
Website: https://kajian.net
Soundcloud: https://soundcloud.com/kajiannet
*
YUK, DUKUNG YUFID.TV!
Yuk, dukung dengan belanja di Yufid Store: http://yufidstore.com
*
DONASI UNTUK VIDEO DAKWAH DAPAT DISALURKAN KE:
BANK SYARIAH INDONESIA
7086882242
a.n. YAYASAN YUFID NETWORK
Kode BSI: 451
Paypal: [email protected]
NB:
Rekening di atas adalah rekening khusus donasi Yufid Network, jadi Anda tidak perlu konfirmasi setelah mengirimkan donasi. Cukup tuliskan keterangan donasi pada saat Anda transfer.
Link catatan penerimaan donasi Yufid Network selama ini dapat Anda lihat di: https://goo.gl/y7o7Se